Penanaman di lahan kebun terbatas. Anda malah bisa mendapatkan hasil panen kebun berjenis langka dengan harga yang murah.

Belanja/Toko tanpa penjual

Di Mochimune Anda bisa menemukan mujin hanbai sayur dan buah di sana-sini. Mujin hanbai adalah toko dengan sistem penjualan yang tidak dijaga oleh pemiliknya. Anda harus membayar dengan uang pas karena tidak ada pengembalian. Biasanya mujin hanbai ada di depan rumah pemilik kebun, atau di bagian tertentu di depan toko. Buah dan sayuran dikemas dalam plastik-plastik kemudian dimasukkan ke dalam wadah sehingga memudahkan Anda untuk membawanya. Biasanya di sekitar kotak diletakkan kaleng untuk memasukkan uang pembayaran. Hal ini juga membuktikan betapa amannya wilayah Mochimune.

無人販売朝採れ野菜

Jeruk adalah jenis buah yang paling banyak terjual di mujin hanbai. Produksi jeruk di Mochimune berlangsung lama yanki dari musim gugur sampai musim semi dengan berganti jenis tiap musimnya. Selain itu, ada pula buah tin, ubi ungu, anggur, melon, lobak yang dikeringkan dengan harga sekitar 100 sampai 200 yen.

Walaupun terlihat seperti barang tak layak jual atau berukuran kecil dan lain-lain, tapi rasanya tetap sama enaknya. Merupakan barang yang baru dipanen dan jangan terkejut bisa sesekali Anda menemukan jenis jeruk yang belum pernah dijual di supermarket kebanyakan.

無人販売みかん
Kadang- kadang ada kalanya toko dijaga oleh petaninya.

Sambil berjalan- jalan disepanjang jalan sempit Anda bisa menyempatkan diri untuk mencari mujin hanbai. Lebih baik mencari mujin hanbai di pagi hari karena jenis barang yang dijual lebih banyak. Jangan lupa membawa uang receh.

無人販売みかん